Kepentingan Sosial Vs Kepentingan Politik di Sulawesi Selatan

Banjir yang melanda jalan trans sulawesi di kab.maros
Sambutan hangat dengan derasnya hujan yang membasahi kota makassar dan hampir seluruh daerah sulawesi selatan yang di sertai dengan angin kencang di awal 2013 ini yang membuat puluhan titik daerah tergenangi banjir dan longsor dari sang alam bahkan di hari ini yang tepatnya pada tanggal 05 januari 2013, merupakan momentum penting bagi masyarakat sulsel, yang dimana merupakan gelar pemaparan visi dan misi calon gubernur sulawesi selatan periode 2013-2018 di kantor DPRD Sulawesi Selatan yang akan di gelar pemilihan pada tanggal 22 januari 2013 tak luput mendapat sambutan hujan deras dan angin kencang dan bencana alam yang terjadi di beberapa daerah di sulawesi selatan.

Dengan selesainya pemaparan visi dan misi, ini di tandai dengan di mulainya kampanye calon gubernur di beberapa daerah yang telah di tentukan oleh KPU sulsel, semua kandidat berlomba-lomba untuk menarik hati rakjat sulsel untuk dapat memilih mereka.Yang menjadi fokus pertanyan, apakah mereka lebih mementingkan kepentingan politik atau kepentingan ummat?

kita ketahui bersama, banyak musibah yang menimpa kota makassar dan sulawesi selatan. banjir terjadi di mana-mana, tanah longsor, bahkan banjir bandang yang memutus jalur transportasi darat masyarakat sulsel. ratusan masyarakat yang harus mengungsi karena musibah ini.

Apakah para calon gubernur Sulsel yang notabenenya merupakan pejabat daerah berani meninggalkan jadwal kampanyenya demi menjalankan tugasnya sebagai pelayan masyarakat?

Saat ini masyarakat tidak membutuhkan janji-janji kalian karena janji bukanlah solusi yang bisa memberikan mereka apa-apa, Saat ini masyarakat membutuhkan kepedulian kalian secara Jangsung bukan yang abstrak, Jangan berbicara kesejahteraan jika infrastruktur daerah saja rusak, Jangan berbicara mau menjadikan makassar sebagai kota dunia jika banjir saja tidak bisa di tangani.

Banjir yang menggenangi kab.maros, sulsel.


Banjir yang menenggelamkan ratusan rumah di mamasa, sulsel.


banjir yang menggenangi daerah di kab.bone, sulsel.


Ini yang kalian berikan kepada masyarakat sulsel dan ini yang dikatakan dengan kesejahteraan ?

Komentar

Postingan Populer